Menghentikan penipuan bisa dengan mudah dilakukan dengan cek nomor penipu melalui internet agar mereka jera dan tidak melakukan tindakan kriminal lagi. Kalian pasti merasa kesal ketika mendapat banyak SMS dan panggilan penipuan.
Baca juga : BPJS Kesehatan: Pelayanan yang Dijamin dan Prosedur Peserta
Cara melacak no ponsel penipu saat ini terbilang cukup mudah. Terlebih lagi di tengah maraknya kasus kebocoran data pribadi yang dapat diakses oleh pihak tidak berwenang.
Ketika mendapatkan telepon atau pesan dari no tidak dikenal, perlu dipastikan cek apakah nomor tersebut sudah terekam jejak sebagai penipu atau bukan. Saat ini kalian bisa dengan mudah cek nomor penipu melalui telepon, website atau aplikasi.
Ciri-ciri Kasus Penipuan Online yang Perlu Dipahami

Kemudahan selama mengakses internet saat ini sering menjadi kesempatan bagi oknum yang tidak bertanggung jawab untuk bisa melancarkan modus penipuan. Umumnya oknum tersebut akan mengatasnamakan pihak tertentu sesuai dengan rekam jejak transaksi kalian.
Sebagian besar akan mengaku sebagai pihak yang melayani atau memberikan apresiasi kepada para konsumen. Modus penipuan yang paling sering digunakan adalah meminta kode verifikasi termasuk juga One Time Password (OTP) untuk bisa melakukan transaksi secara ilegal.
Agar kalian tidak tertipu oleh modus sejenis, penting untuk mengetahui ciri-ciri penipuan yang sering dilakukan. Berikut beberapa ciri-ciri modus penipuan secara online yang patut kalian waspadai.
- Meminta data pribadi.
- Menawarkan hadiah.
- Nomor akun WhatsApp tidak terverifikasi.
- Meminta kode verifikasi dan OTP.
- Meminta kode CVV kartu debit atau kartu kredit.
Cara Cek Nomor Penipu Tanpa Aplikasi

Meskipun jarang sekali membagikan no ponsel pribadi namun terkadang ada saja telepon dari orang tidak dikenal. Bahkan bisa jadi panggilan tersebut berasal dari penipu.
Sebelum terjerat kasus penipuan kalian bisa mengecek terlebih dahulu no ponsel yang digunakan. Ada beberapa cara cek nomor penipu pakai internet yang bisa kalian coba, berikut beberapa diantaranya.
-
WhatsApp Web
Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah membuka WhatsApp Web melalui PC atau laptop. Setelah itu kalian bisa membuka pesan terakhir dari orang yang ingin dilacak lokasinya.
Jangan lupa ajak target untuk mengirim pesan kembali apabila pesan terakhir sudah berlalu hingga beberapa hari sebelumnya. Pesan terakhir tersebut bermanfaat untuk bisa mendapatkan alamat IP dari target sasaran.
- Setelah membuka pesan terakhir kalian bisa menekan “Ctrl + Alt + Del” secara bersamaan agar bisa masuk ke “Task Manager”.
- Tekan “Windows + R” secara bersamaan setelah “Taks Manager” muncul.
- Klik “CMD” – enter – ketik “Restart” – tekan “Enter”.
- Tulis alamat IP yang keluar pada command prompt dan lacak lokasi mereka dengan membuka website pelacak IP di internet.
-
Google Maps
Google Maps juga merupakan salah satu layanan yang bisa kalian manfaatkan untuk cek nomor penipu. Pengguna bisa menggunakan website atau aplikasi Google Maps. Setelah itu ikuti beberapa proses pelacakan berikut ini.
- Buka dan jalankan aplikasi Google Maps kemudian masuk ke dalam menu “Option”.
- Klik “Daftar Teman” dan pilih “Tambah Teman” kemudian masukkan nomor target.
- Apabila target sasaran menerima undangan teman, kalian bisa melacak keberadaan mereka menggunakan Google Maps secara otomatis.
-
Satelit Google Maps
Cara cek nomor penipu selanjutnya yang bisa kalian lakukan adalah menggunakan layanan Google Maps langsung dari smartphone. Berikut cara melacak nomor penipu menggunakan Satelit Google Maps.
- Buka dan jalankan aplikasi Google Maps pada smartphone kemudian pilih “Menu dan Menu Lokasi”.
- Masuk ke “Bagikan Lokasi” kemudian klik “Mulai”.
- Nantinya akan muncul rentang waktu berbagai lokasi kalian hanya perlu memilih jam paling sesuai dengan yang diinginkan kemudian klik “Lainnya”.
- Masukkan alamat email atau nomor yang akan kalian gunakan untuk melacak target.
Cara Cek Nomor Penipu Melalui Website

Apabila kalian enggan untuk mengunduh aplikasi ada dua situs website yang akan membantu untuk menghindari penipuan serta modus kejahatan lainnya. Berikut beberapa cara mudah melacak nomor penipu tanpa aplikasi, hanya melalui situs website.
-
Website Truecaller
Kalian juga bisa dengan mudah cek nomor penipu melalui website Truecaller. Proses pelacakannya juga terbilang cukup mudah. Ini dia beberapa langkah yang bisa kalian ikuti.
- Kunjungi situs web truecaller.com.
- Sign in menggunakan email.
- Masukkan nomor ponsel yang tidak dikenal pada kolom search.
- Dalam beberapa saat Truecaller akan menampilkan hasil data dari pemilik nomor tersebut.
-
Website Kredibel
Cara kedua kalian juga bisa mengunjungi situs kredibel.co.id untuk mengidentifikasi dan cek nomor penipu. Akses website ini terbilang cukup mudah karena para penggunanya tidak perlu mendaftar terlebih dahulu.
Pada halaman utama situs Kredibel kalian bisa langsung menuliskan nomor ponsel yang ingin dilacak. Bukan hanya itu saja, para pengguna juga bisa melacak nomor rekening yang sudah pernah digunakan untuk modus penipuan.
Jika ingin tahu data pemilik telepon secara mendetail ataupun menambahkan laporan kalian bisa mendaftarkan email terlebih dahulu. Jika pernah menjadi korban penipuan, kalian juga bisa memasukkan data nomor telepon ke situs kredibel.co.id.
Cara Cek Nomor Penipu Melalui Aplikasi

Saat ini sudah ada banyak sekali aplikasi yang menyediakan berbagai layanan khusus untuk membantu melacak nomor tidak dikenal. Aplikasi tersebut membantu kalian untuk bisa memastikan siapa yang sudah menghubungi. Berikut daftar aplikasi yang bisa digunakan.
-
Getcontact
Kalian bisa cek nomor yang dicurigai sebagai penipu melalui aplikasi Getcontact. Aplikasi ini umumnya digunakan untuk memberitahu berbagai informasi nama pemilik nomor ponsel.
Nama ini berasal dari nama yang diisikan dan disimpan langsung oleh para pengguna aplikasi yang terdeteksi Getcontact. Jika bukan penipu nama asli akan tertera. Apabila memang penipu makan nama yang juga muncul sebagai penipu.
Para penipu biasanya akan menipu banyak orang. Mereka tidak hanya akan main satu kali. Oleh sebab itu penipu akan lebih mudah dideteksi melalui aplikasi tersebut. Berikut beberapa cara cek nomor penipu melalui aplikasi Getcontact.
- Pasang aplikasi Getcontact pada smartphone.
- Para pengguna akan diminta mengisi nomor smartphone sendiri untuk keperluan data.
- Lakukan langkah verifikasi agar aplikasi Getcontact dapat digunakan.
- Langkah selanjutnya para pengguna dapat melakukan pencarian dengan memasukkan nomor ponsel yang dicurigai sebagai penipu.
- Tag dari nomor tersebut akan muncul.
- Apabila sebagian besar tag yang muncul dengan tulisan penipu sebaiknya kalian tidak perlu melanjutkan berbagai macam obrolan ataupun transaksi dengan nomor tersebut.
-
Showcaller
Showcaller merupakan aplikasi yang bisa kalian manfaatkan untuk cek nomor penipu. Aplikasi ini mampu mengidentifikasi nomor tidak dikenal. Salah satu keunggulannya mampu mengidentifikasi lokasi ataupun komentar dari para pengguna nomor penipu.
Melalui aplikasi tersebut nomor penipuan akan dianggap sebagai spam atau nomor tidak kredibel. Showcaller dilengkapi catatan dari para pengguna lain. Melalui aplikasi ini para pengguna bisa mengetahui detail alamat ataupun lokasi terakhir nomor telepon berada.
Cara Mudah Terhindar dari Tindakan Penipuan Online

Belakangan ini banyak sekali kasus penipuan online yang merugikan banyak orang. Oleh sebab itu tidak ada salahnya untuk berhati-hati saat melakukan transaksi. Agar tidak terkena tindakan penipuan, berikut beberapa hal yang bisa kalian terapkan.
-
Jangan Mudah Percaya dengan Keuntungan atau Hadiah
Tindakan penipuan dengan modus semacam ini sering kali terjadi. Tiba-tiba ada telepon masuk menyatakan bahwa kalian memenangkan hadiah uang hingga jenis hadiah lainnya. Terkadang target juga harus mengirimkan uang agar mendapat hadiah tersebut.
Modus semacam ini perlu kalian hindari. Sebab pada umumnya panitia penyelenggara hadiah dalam jumlah besar akan memotong pajak dari hadiah tersebut secara langsung. Jadi para pemenang tidak akan kerepotan membayar pajak.
-
Menjaga Informasi Pribadi
Sekarang ini KTP memang diperlukan untuk berbagai macam urusan. Pastikan gunakan data pribadi hanya untuk urusan mendesak dan penting saja. Jaga informasi pribadi kalian seperti KTP.
Jangan mudah memberikan informasi data pribadi untuk alasan tidak jelas. Contohnya ketika berbelanja online dan pemilik toko meminta untuk mengirimkan KTP. Tindakan semacam ini perlu diwaspadai dan sebaiknya langsung putuskan percakapan.
-
Kode OTP Hanya Kalian yang Boleh Tahu
Perlu diingat baik-baik bahwa kode OTP yang dikirimkan untuk verifikasi aplikasi tertentu hanya kalian yang boleh tahu. Jangan berikan kepada siapa saja termasuk keluarga atau orang yang mengaku sebagai pegawai bank.
Orang mengalami tindakan penipuan hanya karena kode OTP diberikan kepada orang lain. Hal ini mampu menjadi masalah cukup serius.
Baca juga : Wow, Kartu Prakerja Kini Sudah Dibuka, Cek Caranya!
Maraknya kasus penipuan online membuat kalian harus lebih waspada ketika melakukan transaksi secara online. Cek nomor penipu juga merupakan salah satu upaya yang bisa kalian lakukan agar terhindar dari tindakan penipuan.