Ada banyak program bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Indonesia, salah satunya adalah bantuan langsung tunai (BLT) khusus untuk sekolah pada tahun 2022 melalui Program Indonesia Pintar (PIP). Melalui program ini, setiap anak sekolah yang usia dari 6 tahun sampai 21 tahun akan mendapatkan bantuan yang berasal dari keluarga kurang mampu.
Baca Juga: Cara Melihat Hasil Pengumuman Program Kartu Pra Kerja
Lewat dari Kartu Indonesia Pintar (KIP) akan diberikan PIP yang langsung menerima bantuan tersebut secara menyeluruh. Tidak hanya KIP saja, keluarga yang mendapatkan bantuan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), Program Keluarga Harapan (PKH), penyandang disabilitas, yatim piatu, dan korban bencana alam juga mendapatkan bantuan PIP tersebut.
Melalui artikel kali ini kami akan membahas mengenai proses pendaftaran, cara BLT anak sekolah 2022, dan ketentuannya. Pada tahap ini, kami akan membahasnya secara menyeluruh, simak penjelasan lengkapnya.
Proses Pendaftaran PIP
Untuk Anda yang menginginkan BLT Sekolah Tahun 2022 ada beberapa ketentuan yang bisa Anda lakukan untuk proses pendaftaran. Berikut ini beberapa bagian yang harus Anda lihat dan pahami secara menyeluruh, simak penjelasan lengkapnya.
1. Mempersiapkan Berkas Pengajuan
Langkah pertama kali yang harus Anda lakukan ketika hendak mengajukan BLT Sekolah tersebut adalah mempersiapkan berbagai berkas pengajuan. Untuk ketentuannya sendiri ada beberapa berkas atau dokumen yang harus Anda lakukan, pada tahap ini semuanya harus lengkap dan tidak boleh ada yang kurang.
Mengenai ketentuan yang ada, semuanya Anda harus melampirkan Kartu Keluarga (KK), Akta Kelahiran, Mencantumkan Kartu Keluarga Sejahtera (KKS), memberikan Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari pemerintah setempat. Selanjutnya, perlu juga Anda harus melampirkan raport hasil pembelajaran dan Surat Pemberitahuan Bantuan Siswa Miskin (BSM) dari Kepala Sekolah.
2. Mengajukan Proses Pendaftaran
Apabila semua berkas atau dokumen telah dilengkapi secara menyeluruh, maka pilihan berikutnya tinggal mengajukan proses pendaftaran. Ketentuannya harus memperhatikan berbagai bagian yang ada, pada tahap ini ada beberapa bagian yang harus Anda lakukan untuk proses pendaftaran KIP tersebut, simak penjelasan lengkapnya.
- Datang ke Lembaga Pendidikan Terdekat
Pertama kali yang harus Anda lakukan adalah langsung saja datang ke lembaga pendidikan terdekat. Prosesnya tinggal langsung membawa Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) orang tua, namun apabila Anda tidak mempunyai KKS bisa membawa Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) dari pemerintah setempat.
Bagian ini harus benar-benar Anda perhatikan, karena apabila Anda tidak memiliki semuanya, tentunya proses pendaftaran tidak bisa diproses lebih lanjut.
- Sekolah Mencatat Data Siswa
Jika Anda telah melakukan proses pendaftaran ke lembaga pendidikan, maka pihak sekolah atau madrasah tempat Anda belajar akan mencatat dan mengajukan siswa yang akan menerima Kartu Indonesia Pintar ke dinas pendidikan.
- Pengajuan ke Kemendikbud dan Kemenag
Apabila pihak Dinas Pendidikan atau Kementerian Agama Kabupaten/Kota telah mendapatkan data catatan pengajuan, maka tinggal langsung mengajukannya kepada Kemendikbud dan Kemenag.
- Sekolah Mendaftarkan ke Dapodik
Setelah semua proses selesai dilakukan, selanjutnya pihak sekolah akan melakukan pendaftaran melalui aplikasi Data Pokok Pendidikan (Dapodik). Hal ini khusus untuk sekolah yang dibawah naungan Kemendikbud, maka ketentuan satu ini wajib untuk dimasukan dan didaftarkan.
- Kartu KIP Dikirimkan
Apabila semua proses selesai dilakukan, pelajar yang berhak mendapatkannya akan dikirimkan Kartu Indonesia Pintar (KIP). Baik itu pelajar SD, SMP, dan SMA yang telah sesuai dengan ketentuan dari Kemendikbud dan Kemenag.
Pendaftaran BLT Pendidikan 2022 Secara Online

1. Menyiapkan Berkas atau Dokumen
Bagian pertama yang harus dilakukan adalah mempersiapkan berkas atau dokumen yang dibutuhkan untuk pengajuan proses pendaftaran. Dalam hal ini Anda akan diminta untuk mempersiapkan Kartu Keluarga dan KTP orang tua. Tidak ada perbedaan mengenai pengajuan anak SD, SMP, dan SMA, semua persyaratan sama saja.
Dengan demikian, sebelum Anda mengajukan pendaftaran secara online, maka penting sekali untuk mempersiapkan kedua dokumen tersebut.
2. Download Aplikasi
Jika Anda sudah melengkapi semua dokumen yang diminta, bagian berikutnya Anda harus download aplikasinya terlebih dahulu. Ketentuannya bisa Anda lakukan dengan mengunjungi playstore dan langsung unduh aplikasi Cek Bansos. Apabila proses download selesai, langsung saja melakukan proses registrasi.
Perlu untuk menjadi perhatian adalah pastikan Anda melakukan download pada aplikasi resmi yang telah disediakan oleh Kemensos di Playstore. Jangan sampai Anda salah dalam memilih dan menentukannya agar tidak mengalami banyak permasalahan kedepannya.
3. Melakukan Pendaftaran
Setelah semua proses download telah selesai, maka tahapan berikutnya yang bisa Anda lakukan adalah dengan langsung saja masuk pada menu daftar usulan. Selanjutnya, tinggal langsung saja dengan tekan tombol “tambah usulan” agar mendapatkan DTKS langsung dari Kemensos.
4. Pilih Bansos PKH
Apabila semuanya yang ada telah dilakukan untuk pendaftaran, maka pihak orang tua tinggal langsung pilih dengan bansos PKH. Jika semua yang ada tersebut berhasil, maka semua data yang mulai dari nama, NIK, dan status kesesuaian dukcapil akan muncul. Dengan demikian, bagian ini sangat mudah dan praktis untuk pengajuan BLT Pendidikan 2022.
Melihat Cara Cek BLT Anak Sekolah 2022
Jika semua prosesnya sudah diajukan oleh pihak sekolah, bagian berikutnya yang bisa Anda lakukan untuk memastikan apabila nama Anda telah masuk dalam penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) pendidikan 2022 atau belum dengan beberapa ketentuan. Berikut ini kami akan menjelaskannya kepada Anda, simak yuk.
1. Akses Situs https://cekbansos.kemensos.go.id/
Apabila Anda ingin melihat mengenai nama yang menerima BLT atau belum bisa dengan mengakses link yang ada tersebut. Bagian ini akan memudahkan Anda untuk melihat dan memastikan apabila Anda berhak mendapatkan santunan sejumlah 4,4 juta rupiah khusus untuk pendidikan.
2. Memasukan Alamat Lengkap
Jika Anda sudah mengakses situs yang ada, bagian selanjutnya yang bisa Anda lakukan dengan memasukkan alamat secara lengkap. Pada tahap ini, prosesnya Anda akan diminta memasukkan nama provinsi, nama kabupaten/kota, nama kecamatan, dan nama desa. Semuanya harus lengkap dan jelas agar data yang diinginkan bisa dilihat secara lengkap.
3. Memasukkan Nama Lengkap
Berikutnya Anda tinggal memasukkan nama lengkap terkait proses untuk pengecekan BLT Pendidikan 2022 tersebut.
4. Menunggu Hasil Data Pencarian
Selanjutnya, apabila Anda sudah memasukkan semua data yang diminta secara lengkap, maka langsung saja memasukkan kode atau huruf yang diminta dan langsung klik tombol pencarian data. Nantinya, semuanya akan diberikan penjelasan secara lengkap mengenai nama yang didaftarkan menerima atau belum BLT Pendidikan tahun 2022.
Ketentuan Penerima BLT Pendidikan 2022

Untuk Anda yang sudah memahami mengenai proses pengajuan dan hasil dari BLT pendidikan 2022, maka penting untuk mengetahui ketentuan peneriman tersebut. Pada tahap ini ketentuannya berbeda-beda, sehingga perlu untuk dilihat dan dipahami secara menyeluruh agar tidak salah langkah kedepannya nanti.
Berikut ini ketentuan pembagian bantuan yang didapatkan dari nominal 4,4 juta rupiah tersebut, simak penjelasan lengkapnya.
1. Siswa SD
Jika Anda mengajukan BLT Pendidikan 2022 untuk siswa SD, maka bantuan yang didapatkan pun berbeda dengan siswa SMP dan SMA. pembagiannya yang didapatkan adalah sejumlah 900 ribu rupiah setiap tahunnya atau senilai 225 ribu rupiah untuk setiap tahapannya. Hal ini menjadi perhatian agar tidak salah dalam memahami proses bantuan tersebut.
2. Siswa SMP
Berbeda dengan siswa SD, BLT pendidikan 2022 untuk siswa SMP akan mendapatkan nilai atau jumlah yang lebih besar. Untuk per tahunnya akan mendapatkan 1,5 juta rupiah atau jumlah nominal sebesar 375 ribu rupiah untuk setiap tahapnya. Bagian ini untuk Anda perhatikan agar mengetahui jumlah yang diterima.
3. Siswa SMA
Untuk nominal BLT Pendidikan 2022 khusus siswa SMA adalah sebesar 2 juta rupiah untuk per tahunnya. Pada bagian ini Anda akan mendapatkan 500 ribu rupiah untuk setiap penyaluran yang dilakukan.
Mengenai pembagian BLT Pendidikan 2022 ini disesuaikan berdasarkan pada tingkat pendidikan dan kebutuhannya. Tentunya setiap siswa SD, SMP, dan SMA mempunyai perbedaan, sehingga harus bisa dipahami dan diperhatikan dengan jelas. Nantinya apabila nama Anda masuk dalam penerima BLT Pendidikan 2022, akan dicairkan melalui Himbara.
Baca Juga: Astrapay, Pilihan Aplikasi Dompet Digital di Indonesia
Bank Himpunan Negara (Himbara) meliputi Bank Republik Indonesia (BRI), Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Tabungan Negara (BTN), dan Bank Mandiri. Demikianlah ketentuan untuk cek BLT anak sekolah 2022.