Bank digital adalah lembaga perbankan yang masuk ke dalam bank, berbadan hukum Indonesia atau BHI. Bank digital mempunyai fungsi untuk menyediakan dan menjalankan kegiatan usaha perbankan. Melalui saluran elektronik tanpa kantor fisik, selain kantor pusat atau menggunakan kantor fisik terbatas. Untuk penerbitan layanan bank digital dapat dilakukan bank baru atau bank lama, yang berubah menjadi bank digital. Dalam beberapa tahun terakhir di Indonesia, bank digital sudah menjadi tren. Lalu, bank digital terbaik apa saja yang ada di dalam negeri? Simak sampai akhir ya.
Baca Juga: 5 Bank Digital Terbaik di Indonesia untuk Generasi Milenial
Bank Digital Terbaik di Indonesia

Di Indonesia sudah banyak bermunculan bank digital yang bisa anda pilih. Di bawah ini adalah sejumlah bank digital terbaik yang bisa menjadi pertimbangan anda.
Jenius
Selama beberapa tahun sebelum kemunculan bank digital lainnya, Jenius sempat memegang predikat gelar bank digitall terbaik di Indonesia. Jenius adalah pionir bank digital di Indonesia sejak 2016 lalu. Saat ini, Jenius menjadi aplikasi bank digital paling populer. Walau belum lama berdiri, anak perusahaan BTPN tersebut berhasil mempunyai jutaan nasabah dalam waktu singkat. Bukan tanpa alasan, banyak nasabah yang bergabung dengan Jenius sebab fitur yang berkualitas dan kebijakan biaya yang fleksibel.
Pada awalnya Jenius menerapkan bebas biaya admin, namun mulai Januari 2021 diberlakukan biaya admin bulanan sebesar 10 ribu rupiah. Kebijakan yang disebut dengan istilah feasible tersebut mengundang reaksi negatif dari para nasabahnya. Pengguna aplikasi Jenius bisa melakukan beragam aktivitas finansial, mulai dari menabung, melakukan transaksi, sampai dengan investasi deposito. Untuk menikmati layanan yang Jenius tawarkan, anda hanya perlu mendaftar secara daring, tanpa harus ke kantor cabang BTPN.
Pendaftaran daring juga sangat mudah, anda hanya perlu mengunduh aplikasi Jenius. Kemudian, anda mengisi data identitas mencakup KTP dan NPWP. Nantinya, akan ada sesi video call dengan CS Jenius guna verifikasi dan aktivasi akun bank digital anda. Setelah akun aktif, saldo langsung bisa diisi dan transaksi top up dompet digital juga bisa dilakukan.
Beberapa dompet digital tersebut adalah seperti Gopay, Ovo, Link Aja, dan Dana. Dengan adanya layanan scan Jenius QRIS, kegiatan transaksi akan semakin mudah. Tampilan aplikasi Jenius juga selalu diperbarui guna memudahkan para nasabah.

SeaBank
SeaBank merupakan bank yang berafiliasi dengan Shopee, sebab dikelola oleh induk perusahaan yang sama. Fitur SeaBank sebagai bank digital terbaik yang paling menarik yakni bunga tabungan yang termasuk tinggi. Dimana bunga sebesar 5 persen per tahun, sedangkan bunga deposito sebesar 7 persen per tahun. Pembukaan rekening SeaBank sangat mudah sebab hanya memerlukan waktu selama 3 menit. Setelahnya, rekening sudah bisa anda gunakan untuk bertransaksi. Anda tak perlu melakukan verifikasi secara fisik di kantor cabang.
Walau secara fitur, SeaBank masih kalah dibandingkan dengan Jenius, namun bank digital terbaik satu ini layak untuk anda pertimbangkan. Sebab banyak promo yang ditawarkan, terutama jika anda menggunakan aplikasi Shopee. SeaBank mempunyai banyak sekali fitur yang terhubung langsung dengan marketplace Shopee. Kekurangan terbesar SeaBank hanyalah belum ada ATM untuk penarikan tunai bagi produk digital.
Blu by BCA Digital
Bank digital terbaik berikutnya adalah Blu by BCA Digital yang mana merupakan produk perbankan dari BCA Digital. BCA Digital sendiri merupakan bagian dari BCA Group. Blu by BCA Digital dikenalkan dengan konsep aplikasi perbankan tanpa kantor cabang dan up to date. Konsep tersebut dibuat tak lain supaya mampu bersaing dengan beberapa bank digital populer lainnya, seperti Bank Jenius. Rekening bisa anda buat dengan video call dan transaksi berikutnya hanya melalui aplikasi.
Tampilan bank digital satu ini juga sangat user friendly, juga sesuai dengan gaya anak muda jaman sekarang. Nasabah Blu by BCA Digital bisa melakukan beragam transaksi, tanpa harus mengantre di kantor cabang. Meski begitu, layanan cs yang diberikan cukup mumpuni dan lengkap. Dimana adanya fasilitas layanan kontak, video call, live chat, dan lain sebagainya. Mengusung konsep cardless, para pengguna aplikasi Blu by BCA Digital sama sekali tidak diberikan kartu debit. Walaupun begitu, para nasabah masih bisa melakukan tarik tunai melalui aplikasi atau dari semua ATM Bank BCA secara gratis.
Untuk pembukaan rekening, Blu by BCA Digital tidak mengenakan biaya admin. Bukan hanya itu, bank digital terbaik ini juga tidak mengenakan biaya untuk penutupan rekening atau biaya bulanan. Sedangkan untuk transfer dan top e-wallet diberlakukan bebas biaya dengan adanya ketentuan berlaku. Transaksi dan pembayaran bisa dilakukan dengan mudah, dan menggunakan scan QR code. Hal tersebut karena Blu by BCA Digital telah terintegrasi dengan layanan QRIS.
Bank Jago
Setelah saham diakuisisi Jerry Ng dan Gojek, bank digital ini berganti nama menjadi Bank Jago. Sebelumnya, Bank Jago mempunyai nama Bank Artos. Bank Jago mempunyai konsep yanng berorientasi pada kehidupan sehari-hari, dengan fitur yang memudahkan pengaturan finansial nasabahnya. Mengapa Bank Jago disebut sebagai bank digital terbaik di Indonesia? Ini karena aplikasi yang cepat, fitur lengkap, dan bunga tabungan yang tinggi, sehingga tak ada aplikasi bank digital lainnya yang setara dengan Bank Jago.
Bank Jago tak mengenakan biaya admin tanpa batasan saldo minimum. Selain itu, Bank Jago juga memiliki aplikasi yang sangat responsif dan cepat. Kekurangan bank digital ini hanyalah belum ada QRIS dan belum terintegrasi dengan marketplace. Aktivasi akun sangat mudah dan cepat, dengan pengoperasian aplikasi yang dilengkapi panduan. Pembuatan rekening hanya memerlukan waktu 5 menit saja, mulai dari mengunduh aplikasi sampai dengan pengaktifan rekening.
Pengguna layanan bank digital terbaik ini ditawari beberapa kartu sekaligus, seperti kartu fisik berupa kartu debit untuk tarik tunai dan kartu digital. Kedua kartu tersebut berjenis debit, yang pembuatannya dapat melalui aplikasi dan nantinya akan dikirim ke alamat pengguna. Untuk beberapa kegiatan seperti pembukaan rekening, administrasi bulanan, penutupan rekeing, sampai transfer ke sesama bank Jago tidak dikenakan biaya admin.
Sementara itu, untuk transfer ke rekening bank lain dan top up dompet digital akan diberi kuota 25 kali transfer gratis per bulan. Dimana akan berlaku biaya admin setelah kuota tersebut habis. Pada bank digital ini, anda dapat membayar tagihan, top up dompet digital, pulsa, dan lain sebagainya.
TMRW
TMRW adalah anak usaha Bank UOB Indonesia, yang baru diluncurkan pada tahun 2020 lalu. Meski masih dibilang anyar, namun TMRW sukses menjaring banyak nasabah. Dengan aplikasi yang kekinian, playful, dan juga user friendly, TMRW menjadi bank digital terbaik yang memiliki target utama anak muda milenial. Bank digital ini mempunyai metode pembayaran QR, yang mana mendukung pembayaran cepat. Fitur ini sebagai bentuk dukungan UOB akan gerakan nasional non tunai, dengan menggunakan QRIS. Salah satu konsep menarik TMRW adalah “City of TMRW” yang mana menggabungkan tabungan dan bermain. Sehingga, menabung dapat menjadi hal yang sangat menyenangkan.
Baca Juga: 5 Bank Digital Terbaik di Indonesia untuk Generasi Milenial
Nah, itu tadi 5 bank digital terbaik di Indonesia yang bisa menjadi opsi anda. Semoga pembahasan ini membantu anda yang sedang bingung memilih akan menggunakan bank digital apa.