Tahukah kalian, ada 6 cara blokir kartu ATM Mandiri terbaru yang bisa digunakan? Pemblokiran kartu ATM disebabkan oleh berbagai macam hal terkait keamanan. Kartu yang diblokir pastinya tidak bisa diakses sampai pihak Bank Mandiri membukakan aksesnya kembali.

Baca juga: Mengenal Reksa Dana Investasi Livin’ by Bank Mandiri

Untuk dapat membuka akses kartu ATM, kita perlu mengunjungi cabang Mandiri terdekat untuk mengurusnya. Dengan mengikuti administrasi yang telah disediakan, kartu ATM bisa digunakan kembali. Di zaman sekarang, kita harus mengetahui bagaimana cara memblokir kartu ATM.

Tujuannya agar kartu tetap aman setelah simpanan di dalamnya terkunci pada saat pemblokiran terjadi. Saat ini terdapat 6 cara untuk blokir kartu ATM Mandiri yang bisa kalian gunakan. Keenam cara ini tentunya berasal dari sistem dan prosedur pemblokiran yang berbeda-beda.

6 Cara Blokir Kartu ATM Mandiri dengan Mudah

Cara Blokir Kartu ATM Mandiri dengan 6 Metode

Memblokir kartu ATM dilakukan ketika kita tidak bisa mengontrol pengeluaran uang atau kartu sedang dipegang oleh orang lain. Bisa disebabkan kartu ATM-nya jatuh, diretas, atau kesalahan transaksi, kita perlu melakukan pemblokiran secara langsung.

Oleh sebab itu, kalian harus mengetahuinya agar kartu ATM tetap aman saat posisi genting. Jika kalian sudah mengetahuinya, kartu dapat diblokir kapan saja dan di mana saja. Keenam metode yang digunakan bersifat konvensional dan elektronik sehingga bisa disesuaikan kapan saja.

Berikut ini terdapat 6 cara blokir kartu ATM Mandiri yang bisa kalian gunakan.

  • Menghubungi Mandiri Call Center

Cara Blokir Kartu ATM Mandiri dengan 6 Metode

Cara blokir kartu ATM Mandiri yang pertama bisa dilakukan dengan menghubungi call center Mandiri. Call center Mandiri terbagi dalam wilayah operasional dan pusat. Bank Mandiri dari cabang terdekat kalian bisa dihubungi dengan menggunakan kontak wilayah operasional.

Jika ingin terhubung langsung dengan pusat, kalian bisa menghubungi nomor resmi layanan pelanggan Mandiri yaitu 14000 dan (021) 5299-7777. Melalui nomor tersebut, kalian dapat mengajukan pelayanan pemblokiran kartu ATM sementara sesuai dengan prosedurnya.

Nomor layanan pelanggan aktif 24/7 jam sehingga kalian bisa menghubunginya kapan saja. Di setiap laporan, kalian harus menyampaikan kondisi permasalahan secara detail. Tujuannya agar operator dapat memahami situasi dan melakukan pemblokiran secepatnya.

Pemblokiran dapat dilakukan dengan cara blokir kartu ATM Mandiri berikut :

  • Buka kontak dan hubungi No. 14000 atau (021) 5299-7777 Mandiri
  • Tunggu giliran antrian sampai terhubung
  • Pilih layanan yang dibutuhkan nasabah
  • Pilih layanan obrolan dengan call center
  • Ajukan permohonan pemblokiran
  • Ikuti prosedur yang diberikan
  • Selesai
  • Menggunakan Sosial Media Mandiri

Selain call center, kalian juga bisa mengajukan pemblokiran kartu ATM dengan menggunakan sosial media. Bank Mandiri memiliki Instagram, Facebook, dan Twitter sebagai akun khusus penyuluhan. Kalian bisa menggunakan fitur obrolan untuk pengajuan layanan Mandiri.

Cara blokir kartu ATM Mandiri via obrolan sosial media populer di zaman digital. Oleh sebab itu, cara ini sudah terbukti keefektifannya dalam melayani nasabah. Untuk mengajukan blokir ATM, kalian harus memiliki syaratnya terlebih dulu seperti identitas dan surat kehilangan.

Setelah itu tahap pengajuan bisa dilakukan dengan cara berikut :

  • Buka Facebook atau Twitter dengan akun pribadi
  • Kunjungi akun resmi Bank Mandiri yang sudah terverifikasi
  • Akun resmi @mandiricare atau @bankmandiri tersedia
  • Buka obrolan di Facebook atau Direct Message di Twitter
  • Ajukan keluhan via obrolan dan tunggu response balasan
  • Berikan lampiran terkait yang sudah disediakan
  • Ikuti prosedur pemblokiran di sosial media Bank Mandiri
  • Konfirmasi pengajuan pemblokiran
  • Selesai

Perlu diingat, akun sosial media Mandiri harus resmi dan memiliki tanda khusus verifikasi. Dengan simbol centang di samping nama, maka menandakan akun tersebut sudah resmi. Jadi kalian bisa percayakan pengajuan pemblokiran dari akun resmi tersebut.

  • Menggunakan Aplikasi Chatting

Di era digital, pengajuan keluhan bisa dilakukan dengan aplikasi chatting. Bank Mandiri juga menyediakan fitur layanan ini sehingga kalian dapat menggunakannya. Dengan menyimpan nomor 0811-8414-000, kalian dapat menghubungi WhatsApp atau Telegram resmi Mandiri.

Saat membuka obrolan, pastikan kedua akun sudah terverifikasi atau memiliki logo centang biru. Pada dasarnya, kedua akun dilengkapi dengan chat bot sehingga jawabannya otomatis. Jadi, cara blokir kartu ATM Mandiri ini masih belum terlalu populer di kalangan nasabah.

Meski begitu, kalian tetap bisa menggunakannya di saat genting untuk menghubungi pihak call center dan mengajukan pemblokiran secara langsung. Prosesnya yang cepat dan tidak ribet menjadi kelebihan metode pemblokiran melalui aplikasi chatting ini.

Prosedur pengajuan pemblokiran melalui WhatsApp atau Telegram adalah:

  • Simpan nomor 0811-8414-000 di HP kalian
  • Buka aplikasi WhatsApp dan tuliskan satu kata bebas
  • Ketika menu layanan muncul, pilih #trx 
  • Kalian akan diberi pilihan cek saldo, cek mutasi dan blokir
  • Pilih opsi blokir kartu ATM Mandiri
  • Ikuti langkah pemblokiran yang sudah diberikan
  • Konfirmasi pemblokiran sesuai prosedur 
  • Selesai
  • Melalui Mobile Banking Mandiri

Cara Blokir Kartu ATM Mandiri dengan 6 Metode

Untuk cara blokir kartu ATM Mandiri yang lebih simpel, kalian dapat menggunakan aplikasi M-Banking Bank Mandiri. Tentu saja aplikasi ini dapat di install di HP secara langsung. Mandiri Online disediakan untuk membantu nasabah dalam berbagai kondisi.

Agar dapat menggunakan aplikasinya, kalian harus memiliki username ID dan password dulu. Jika belum memilikinya, aplikasi tidak akan bisa diakses oleh nasabah. Biasanya username ID didapatkan dari call center Mandiri atau langsung datang ke cabang terdekat.

Saat pembuatan kartu, kalian juga diberi kesempatan untuk membuat akun M-Banking. Bagi kalian yang sudah memiliki username ID, langkah pemblokiran berikut ini bisa digunakan untuk menghilangkan jejak kartu kalian.

Cara blokir kartu ATM Mandiri via Mandiri Online :

  • Install Aplikasi Mandiri Online
  • Buka aplikasi dan login menggunakan username ID
  • Masuk ke halaman utama aplikasi dan pilih menu
  • Cari pemblokiran ATM Mandiri di bagian menu
  • Ikuti prosedur pemblokiran yang disediakan aplikasi
  • Konfirmasikan pemblokiran dengan verifikasi data
  • ATM Mandiri resmi diblokir sampai pengajuan berikutnya
  • Selesai
  • Menggunakan SMS

Metode pemblokiran konvensional yang masih digunakan sampai saat ini adalah pesan SMS. Kalian bisa memblokir kartu ATM hanya dengan mengirimkan pesan. Tentu saja pesan SMS harus menggunakan nomor resmi yang terdaftar pada kartu ATM kalian di bank Mandiri.

Nomor resmi biasa digunakan untuk verifikasi pembayaran online dan kepentingan lainnya. Jika tidak menggunakan nomor yang terdaftar, cara blokir kartu ATM Mandiri tidak akan bisa digunakan. Oleh sebab itu, pastikan kalian menggunakan nomor yang terdaftar di kartu.

Langkah pemblokiran melalui pesan SMS ialah :

  • Buka aplikasi pesan pada HP kalian
  • Tulis pesan baru yang ditujukan ke nomor 3355
  • Ajukan pemblokiran dengan nomor rekening dan nama nasabah
  • Tunggu pesan SMS dibalas oleh call center Mandiri
  • Setelah direspons, ikuti prosedur pemblokiran kartu ATM
  • Selesai (per pesan dikenai biaya Rp 500)

Kelemahan utama dari metode SMS ialah lambat responnya dan mahal harganya. Lebih baik menggunakan metode lain yang murah dan lebih cepat, apalagi di zaman digital. Untuk itu, manfaatkan internet yang menyediakan banyak informasi.

  • Datang Langsung ke Cabang Mandiri

Kelima metode di atas pada dasarnya menggunakan alat elektronik atau digital. Untuk cara blokir kartu ATM Mandiri konvensional, kalian bisa datang langsung ke cabang terdekat. Di sana, kalian bisa mengurus pemblokiran lebih cepat dibanding kelima cara sebelumnya.

Langkah pemblokiran dapat dilakukan dengan prosedur berikut ini :

  • Mengurus berkas yang diperlukan

Sebelum mengurus pemblokiran, kalian harus persiapkan berkas yang diperlukan terlebih dahulu. Berkas untuk mengajukan pemblokiran di antaranya adalah buku rekening, surat kehilangan dari kantor polisi, dan identitas pribadi (ATM, Paspor, SIM).

  • Mengurus surat kehilangan

Berkas yang paling sulit dicari ialah surat kehilangan dari kantor polisi. Kalian harus datang terlebih dahulu ke kantor polisi dan mengajukan permohonan kehilangan. Laporan kejadian perlu diberikan agar kalian dapat membuat surat permohonan tersebut.

  • Datang langsung ke cabang Mandiri Terdekat

Cara Blokir Kartu ATM Mandiri dengan 6 Metode

Setelah semua berkas disiapkan, datang ke cabang Mandiri terdekat. Ambil antrian ke call center atau layanan pelanggan Bank Mandiri. Tunggu sampai nomor antrian dipanggil dan kalian bisa mengajukan permohonan pemblokiran di sana.

Baca juga: Cara Membuat Rekening Bank Mandiri, BRI, BCA, dan BTN

Pemblokiran dilakukan setelah semua keterangan sudah lengkap. Nasabah harus hadir di tempat pengajuan agar tahap verifikasinya cepat. Setelah itu, kartu ATM diblokir sampai mendapatkan penanganan lebih lanjut dari pihak Bank Mandiri.

Keenam cara di atas merupakan metode yang valid dan sudah terbukti kebenarannya. Kalian bisa mengajukan permohonan pemblokiran dengan mudah jika metodenya lengkap. Dengan adanya cara blokir kartu ATM Mandiri, keamanan rekening kalian dijamin aman sepanjang waktu.

Share.

Leave A Reply

Exit mobile version